1 karakter yang membunuh masa muda


Annisa Zulfa Amaliyah
Karakter itu di bentuk dari bagaimana kebiasaan kita sehari-hari. Proses pembentukan karakter membutuhkan jangka waktu yang cukup panjang . proses inilah yang sering diabaikan oleh banyak orang. Mereka tidak menyadari bahwa kebiasaan yang mereka lakukan sehari-hari, mau tidak mau, secara tidak langsung akan menjadi bagaimana karakter dirinya.

      Jika ia membiasakan untuk selalu berkata kasar,maka karakternya akan kasar .orang lain akan mencitrakan dirinya sebagai orang yang  kasar.namun,jika ia membiasakan untuk selalau berhati-hati dalam berkata, karakter yang dibentuknya adalah karakter kebaikan .karakter untuk berhati-hati dalam melakukan sesuatu .orang lain pun akan memberikan citra yang baik kepada dirinya .

      Sebagai anak muda ,kebiasaan sehari-hari haruslah di perhatikan . Sebab, kebiasaan di masa muda akan berdampak bagaimana karakter anda di masa tua.sebagaimana di jelaskan bahwa jika masa muda anda penuh dengan kebaikan, berarti anda sedang berproses membentuk karakter yang baik pada diri anda.Namun , jika masa muda anda penuhi dengan hal-hal yang tidak baik , maka secara tidak langsung anda sedang menumbuhkan karakter negatif pada diri anda sendiri .

     Setidaknya , jika terus dibiasakan, satu karakter berikut akan membunuh masa muda anda . Akan berdampak bagaimana kehidupan yang anda lalui sehari-hari dan berakibat masa muda anda yang tidak baik . Satu karakter berikut harus anda buang jauh-jauh dari kehidupan anda.

 PERTAMA,SOMBONG DAN MERASA YANG PALING HEBAT
Tidak ada gunanya saat melakukan sesuatu hanya ingin di bilang hebat, pintar,bisa , dan yang  paling mampu  melakukan segalanya. Semua itung  tidak ada gunanya,jika tetap di pertahankan sikap merasa yang paling hebat dan menganggap orang lain tidak ada apa-apanya, maka hanya akan menghanguskan setiap amalan yang  kita lakukan.

      Sebagai anak muda,buang jauh-jauh sifat sombong dari diri anda. Sombong berarti mengingkari nikmat Allah dan merasa bahwa anda yang paling bisa.padahal semua yang terjadi atas izin Allah. Sifat sombong  sering tumbuh pada jiwa anak mudayang lalai dalam beribadah. Ia tidak mendekatkan diri pada Sang pencipta. Setidaknya, dengan mendekatkan diri pada Allah dan rajin melakukan amal ibadah, bisa menjadi penegur sekaligus sarana penyadaran diri bahwa hakikat manusia hanyalah sebatas seorang hamba,yang tidak bisa apa-apanya.Jika tak di izinkannya. Yang pasti akan meninggal dunia cepat atau lambatnya.karena itu , bunuhlah sifat sombong  agar tidak tumbuh menjadi karakter pada diri kita. semoga Allah memberikan kemudahan  bagi kita untuk berproses menjadi hamba yang tidak mengingkari nikmat-Nya ,tidak sombong ,dan tidak gampang  menganggap orang lain lebih buruk dari kita.

’Dan janganlah kamu berjalan di muka bumi ini dengan sombong, karena sesungguhnya Kamu sekali-kali tidak dapat menembus bumi dan sekali-kali kamu tidak akan sampai Setinggi gunung [QS.Al-isro; 37]

Karya : Annisa Zulfa Amaliyah


Posting Komentar

0 Komentar